Update iOS 7 untuk iPhone 2G, 3G, serta iPod Touch 1G dan 2G

Apple telah meluncurkan sistem operasi mobile terbarunya, iOS7. Kehadiran iOS7 dengan berbagai macam perubahan yang signifikan ini sayangnya hanya tersedia untuk iPhone 4, 4s, 5, 5s, 5c, iPod Touch 5th generation, iPad 2, Retina display, Air, Mini, dan Mini retina display.

Pengguna perangkat Apple lawas, seperti iPhone 2G, 3G, serta iPod Touch 1G dan 2G harus gigit jari karena tidak mendapat update resmi dari Apple. Namun tidak usah khawatir, Whited00r telah menemukan solusinya. Kini, pengguna perangkat lawas tersebut sudah bisa menikmati fitur dan interface iOS7 di perangkat mereka.


Meskipun Whited00r ini tidak resmi dan tidak benar-benar berbasis iOS7, namun fitur dan interface yang dihadirkan sangatlah mirip dengan aslinya. Selain itu, pembuatnya juga menjaga kinerja OS walaupun masih menggunakan hardware lawas. Jika dirasa performa menurun (lemot), ada juga opsi untuk menonaktifkan beberapa fitur untuk menanggulanginya.

Beberapa fitur yang ditawarkan Whited00r:
  1. User interface iOS7
  2. iOS7 push notifications
  3. Multiple store untuk menginstall aplikasi
  4. Improvisasi aplikasi kamera dengan fitur dan interface iOS7
  5. Multitasking mirip iOS7
  6. Control center
  7. Voice control
  8. dan lain sebagainya
Whited00r bisa didapatkan secara gratis melalui official sitenya, sementara cara untuk menginstallnya juga telah tersedia di sebuah halaman khusus. Jika pengguna ingin kembali ke OS official Apple, sudah disediakan juga cara untuk melakukannya, jadi tidak perlu khawatir.

0 Response to Update iOS 7 untuk iPhone 2G, 3G, serta iPod Touch 1G dan 2G

Post a Comment