Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy S5

Samsung Galaxy S5, smartphone Flagship Samsung yang telah ditunggu-tunggu akhirnya resmi diumumkan. Dengan desain baru yang lebih menarik, Galaxy S5 dibekali layar 5.1 inchi beresolusi 1920 x 1080 pixels, prosesor 2.5 Ghz quad-core, RAM 2 GB, dan 16 MP Camera.

Jika dilihat dari spesifikasinya, mungkin Galaxy S5 ketinggalan dengan smartphone flagship terbaru Sony, Xperia Z2. Namun terdapat beberapa fitur di Galaxy S5 yang tidak ditemui di Xperia Z2. Beberapa fitur menarik yang ditawarkan adalah pemaindai sidik jari dengan fungsi yang mirip pada iPhone 5s sebagai sistem keamanan, dan aplikasi kesehatan, S Health.

Pilihan warna yang tersedia untuk Samsung Galaxy S5 adalah Hitam, Putih, Biru dan Copper. Smartphone ini juga telah lolos sertifikasi IP67 anti debu dan anti air.


Samsung akan memasarkan Galaxy S5 di seluruh dunia mulai 11 April mendatang.

Video Hands-On Samsung Galaxy S5


Harga Samsung Galaxy S5

Belum ada info resmi terkait harga yang akan ditawarkan Samsung untuk Galaxy S5.

Spesifikasi Samsung Galaxy S5

Tipe Smartphone
Ukuran 142 x 72.5 x 8.1
Berat 145 g
Layar Multi Touch Super AMOLED LCD
Ukuran 5.1 inchi
Resolusi 1080 x 1920 pixels
Kepadatan 432 ppi
Sensor Cahaya dan Kedekatan
OS Android 4.4.2
Kamera Kamera utama 16 MP, Auto focus, Touch to focus, Manual focus, High Dynamic Range mode (HDR)
Kamera depan 2.1 MP
Camcorder 3840x2160 (4K) (30 fps)
Prosesor Quad core, 2500 MHz, Krait 400 Qualcomm Snapdragon 801 8974-AC
RAM 2048 MB
Grafik Adreno 330
Memori Internal 16/32 GB 
Eksternal microSD, microSDHC, microSDXC up to 64 GB
Jaringan LTE Cat4 Downlink 150 Mbit/s
Konektifitas Bluetooth 4.0, Wi-Fi, USB 3.0, NFC, Tethering, Computer sync, OTA sync, Infrared
Sensor Accelerometer, Gyroscope, Pedometer, Compass, Hall, Fingerprint ID, Gesture, Barometer, Step detector, Step counter
Baterai 2800 mAh

0 Response to Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy S5

Post a Comment