Nokia X dan X+, Smartphone Android Pertama Nokia Resmi Diumumkan

Nokia X dan X+ baru saja diumumkan oleh vendor asal Finlandia, Nokia di acara konferensi pers Mobile World Congress (MWC) 2014. Ini merupakan Smartphone Nokia pertama dengan OS Android yang telah dimodifikasi sedemikian rupa. Meskipun Nokia X dan X+ menggunakan Android, pengguna tidak akan mendapatkan aplikasi Google Playstore, melainkan Nokia Store.


Nokia X dan X+ ditujukan untuk pasar negara berkembang dan sebagian besar didukung oleh layanan Nokia dan Microsoft. Versi ini kurang lebih setingkat dengan seri Asha dan bukan merupakan smartphone highend yang menjadi pesaing Windows Phone. 

Perbedaan versi X+ adalah RAM yang digunakan lebih besar. Kedua versi mengusung layar 4 inchi dan memiliki pilihan warna yang cerah dengan desain ikonik. 

Harga yang ditawarkan untuk Nokia X adalah € 89, sementara Nokia X+ dibandrol dengan harga € 99.

0 Response to Nokia X dan X+, Smartphone Android Pertama Nokia Resmi Diumumkan

Post a Comment